PTC

Kamis, 13 Maret 2014

Padang Street Expo


Assalamualaikum Kiraholic. Malam ini Kira akan berbagi informasi mengenai Padang Street Expo, pameran foto jalanan yang akan dilaksanakan di Padang. Event ini merupakan salah satu ide kreatif Kira Creative and Idea Consulting dan dilaksanakan oleh Street Photo Hunter.



PENDAHULUAN

Kegiatan Padang Street Expo ini merupakan sebuah pameran fotografi dengan konsep jalanan, street dan minimalis. Konsep ini mungkin sama dengan pameran fotografi yang sering dilihat di acara-acara pameran besar dengan dekorasi yang mewah, bingkai yang elegan, gedung yang luas, sponsor yang besar. Perbedaannya adalah, Street Expo mencoba menyajikan hal tersebut di tempat publik seperti tepi jalanan, trotoar, pagar rumah, dsb.

Pilihan untuk memamerkan karya-karya yang dirangkai dalam bentuk Street Expo ini tidak lain untuk memberikan pandangan pribadi dari publik. Street expo dianggap bisa memberikan pandangan lain secara menyeluruh dibandingkan sebuah pameran akbar. 

LATAR BELAKANG

Sebuah karya merupakan  sebuah kebanggaan bagi fotografer, memiliki privasi dan hak milik pribadi. Saat ini banyak fotografer yang menyimpan hasil karyanya di komputer, tidak bisa dilihat orang lain. Atau yang suka mengupload ke social media yang nantinya bisa didownload secara bebas oleh pihak lain. (tindakan pencurian data)

TUJUAN PAMERAN
  1. Menghindari pembajakan karya seperti karya yang diupload di social media
  2. Mengenalkan karya fotografer pada publik
  3. Mengenalkan para fotografer kepada publik
  4. Mengenalkan seni fotografi kepada publik
  5. Sarana pengaktualisasian eksistensi pelaku seni fotografi di Sumatera Barat khususnya kota Padang

TEMPAT KEGIATAN

Pelataran GOR H. Agus Salim Padang

WAKTU KEGIATAN

Minggu, 16 Maret 2014 jam 07.00 – 17.00 WIB

IZIN PEMAKAIAN TEMPAT DARI DISPORA

























PENYELENGGARA KEGIATAN

Adapun penyelenggara kegiatan ini adalah :

  • Kru Padang Street Expo
  • Street Photo Hunters
  • Akeo Art
  • Teater Noktah
  • Kira Creative & Idea Consulting
SASARAN KEGIATAN

  • Masyarakat Umum
  • Pelajar
  • Fotografer
  • Hobiis
KEPANITIAAN KEGIATAN

Ide Kreatif: KIRA Creative & Idea Consulting
Ketua pelaksana : Hafizh Er Razaq
Anggota teknis pelaksana: 
  1. Husnil
  2. Brian Fadli Fahmi
  3. Fauzan Azima Edvin
  4. Rianda Hardi Dewanta
  5. Oktrizal Hidayat
  6. Ilham
  7. Andre Pratama
  8. Gusneldi Andrya Putra
  9. Retmon Bensal Putra
  10. Zulfikar
  11. Robby W. Riyodi


Bagi teman-teman yang ingin berpartisipasi dalam pameran ini silahkan simak deskripsi kegiatan dibawah ini

  1. Foto yang dipamerkan adalah foto yang sudah masuk ke meja redaksi Padang Street Expo dengan berbagai kategori seperti Street, People, Landscape, Portrait, Nature, Macro, Architecture, Abstract, History, Humor, Nocturnes, Place, Conceptual, Photo Journalism, dll kecuali kategori model, wedding/ prewedding dan nude.
  2. Foto-foto yang akan dipamerkan diberikan kepada pelaksana (softcopy) ke beberapa tempat pengumpulan karya secara perorangan atau kolektif ke
    • Akeo Art, Jalan Pasa Mudia no 5 Pasagadang, Padang Selatan, Kota Padang, CP Brian (085263039993)
    • Noktah, Jalan Medan no 29 Ulak Karang, CP Retmon (083183842002)
    • Warner Andalas Padang, Jalan Andalas no 104 Depan SMP 31 Padang, CP Gusneldi (083182561116)
    • Kira Group, Jalan Kasuari no 15 Air Tawar Barat, CP Kurniadi (08982698071)
    • Singgalang Tabing, CP Ryan (089681441804)
     3.  Masing-masing perorangan mengirimkan satu foto/ karya dengan ukuran asli (HD).
     4.  Biaya IDR 15.000/ foto (sudah termasuk biaya cetak foto dan frame).
     5.  Batas akhir pengumpulan karya tanggal 15 maret 2014 jam 15.00 WIB.
     6.  Foto – foto akan akan dipamerkan dalam format cetak.
     7.  Setelah kegiatan foto akan dibuatkan arsip atau boleh diambil kembali oleh pemilik.

Terima kasih
Dukung kegiatan kreatif di kota Padang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Daftar Blog Saya

Jurusan

Statistik

Poll

Halaman

Labels

Pengikut